Jakarta, TERBITINDO.COM – Kabar baik bagi masyarakat penerima bantuan sosial (Bansos)! Kementerian Sosial (Kemensos) memastikan pencairan Bansos triwulan pertama 2025 hampir tuntas dan ditargetkan selesai sebelum Ramadan, yang diperkirakan dimulai awal Maret.
“Per hari ini sudah 90 persen. Hampir tuntas untuk triwulan pertama, semuanya sudah clear,” ujar Menteri Sosial RI (Mensos) Saifullah Yusuf di Kantor Kemensos, Selasa (18/2/2025).
Proses pencairan akan terus berlanjut hingga akhir Februari 2025, dengan data penerima masih merujuk pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Namun, mulai triwulan kedua, pemerintah akan menggunakan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) yang saat ini masih dalam tahap validasi.
Mensos Gus Ipul juga mengajak kepala daerah berperan aktif dalam proses verifikasi dan validasi penerima Bansos agar lebih tepat sasaran. “Kami harap bupati dan wali kota ikut mengawasi serta bekerja sama dengan Dinas Sosial dan BPS daerah agar data penerima lebih akurat,” tegasnya.
Bagi masyarakat yang ingin memastikan status penerimaan Bansos, pantau terus pengumuman resmi dari Kemensos dan dinas sosial setempat! (Tere)